Kemudahan Transaksi Bersama BCA















Pernah  aku lihat di sebuah komik, ada seorang tokoh yang menyimpan uangnya di dalam bantal. Waktu itu, sejenak aku berpikir apakah ada orang yang seperti tokoh komik itu, yang menyimpan uangnya di dalam bantal. Yah dulu aku merasa aneh aja, hingga akhirnya, aku cukup sering melihat segelintir orang yang menyimpan uangnya bukan di bank. Mereka tak menyimpan di bank, melainkan di rumah mereka. Mereka menyimpannya di lemari, balik bantal, bawah kasur, ataupun dalam sebuah celengan babi.

Biasanya mereka berpendapat bahwa menyimpan di sana jauh lebih aman daripada di bank. Mereka masih kurang memercayai  bank. Yah wajar sih. Karena hingga sekarang pun, bank tidak seratus persen memberikan jaminan keamanan terhadap uang nasabahnya. Banyak kita perhatikan berita-berita negatif tentang bank.

Namun apakah berita-berita negatif tersebut membuat kita jadi skeptis terhadap yang namanya bank? Kita menjadi paranoid untuk menyimpan uang kita di bank. Padahal tak semua bank seperti itu, yang kurang bisa memberikan jaminan keamanan kepada nasabahnya. Ada beberapa bank yang bisa dipercayai. Salah satunya itu ialah Bank Central Asia atau yang biasanya disebut BCA.

Selain menyediakan produk-produk perbankan seperti simpanan, pinjaman, kartu kredit, dan e-banking, BCA juga menyediakan beberapa fasilitas lainnya yang intinya memberikan kemudahan transaksi kepada nasabahnya. Transaksi-transaksi itu seperti transaksi valuta asing, transaksi Interest Rate Swap dan Cross Currency Interest Rate Swap, transaksi surat berharga, jasa kustodian, transaksi surat berharga, market update, hingga BCA remittance.

BCA Remittance ini merupakan suatu layanan perbankan yang menggunakan sistem cepat dan aman demi menjaga kelancaran transaksi valas nasabah. BCA Remittance ini didukung oleh lebih dari 1.900 bank koresponden yang tersebar di 107 negara dan semua kantor cabang BCA di seluruh Indonesia. Sumber dana untuk BCA Remittance bisa berupa tunai maupun debet rekening, dalam mata uang Rupiah maupun valuta asing, sehingga memudahkan nasabah. BCA Remittance juga memiliki biaya kirim yang ringan dan kurs jual-beli yang kompetitif.

Selain itu juga masih ada Tahapan Gold buat pebisnis aktif, BCA Trade, FLAZZ BCA, mobile banking, hingga layanan-layanan perbankan lainnya seperti Auto Debit, Safe Deposit Box, Transfer, dan Bank Note. Ke semuanya itu diberikan BCA demi memberikan sebuah kemudahan bertransaksi kepada para nasabahnya.

Di luar segala fasilitas yang memberikan kemudahan bertransaksi dan juga kebebasan finansial tersebut, BCA juga memberikan sebuah solusi perbankan melalui Solusi Pembiayaan BCA. Solusi Pembiayaan BCA ini didukung oleh tim ahli BCA yang memiliki pengalaman sepuluh tahun. Dan solusi pembiayaan itu seperti EDC BIZZ yang mempermudah kalian untuk melakukan transaksi perbankan non tunai. EDC BIZZ ini memliki beberapa keunggulan sebagai berikut:

  • Transaksi tanpa harus ke ATM BCA
  • Hanya dapat dilakukan di EDC Merchant
  • Transaksi tanpa komputer maupun internet
  • Transaksi dengan kebebasan limit

Juga masih ada pula solusi-solusi perbankan lainnya. Contohnya seperti Tahapan Gold, Kredit Modal Kerja, dan BCA Trade. Solusi terakhir memiliki kelebihan sebagai berikut:

  1. Ada berbagai pilihan produk layanan dan jasa pembiayaan untuk mengakomodir segala keperluan Anda
  2. Jaringan luas dengan dukungan lebih dari 1900 bank koresponden di seluruh dunia
  3. Dukungan kantor cabang yang terhubung online di seluruh Indonesia
  4. Sistem pemrosesan transaksi perdagangan yang canggih dan aman
  5. Biaya transaksi yang kompetitif
  6. Tersedia dalam 14 jenis mata uang asing
  7. One Day Service untuk memproses permohonan yang telah memenuhi persyaratan

BCA juga memberikan solusi belanja cerdas melalui kartu pra-bayar BCA dan kartu kredit.

Selain banyak produk, layanan, dan fasilitas yan memanjakan nasabahnya, BCA juga bisa memberikan jaminan keamanan bagi para nasabahnya. Hal ini bisa dibuktikan dari banyaknya penghargaan yang didapatkannya seperti Finance Asia's Best Managed Companies Poll, Indonesia Best Brand Award - Best Brand Gold 2011, ABFI BANKING AWARD, Indonesia SWA 100 Best Wealth Creators 2011, Banking Efficiency Award Bisnis Indonesia, Banking Service Excellence Awards 2011, Corporate Image Award 2011, Top Brand Platinum Award, hingga Indonesia Bank Loyalty Award. 

Selain memberikan solusi perbankan dan jaminan keamanan, BCA juga memberikan solusi untuk rencana masa depan. BCA memberikan layanan-layanan seperti KPR, KPR Xtra, Renovasi Hunian, KKB Refinancing, Kredit Kendaraan Bermotor, Deposito Jangka Pendek, Edusave, Provisa Max, OptiShield, hingga Medisave yang merupakan sebuah layanan mereka di bidang kesehatan. 

Sehingga karena layanan-layanan tersebut, para nasabahnya bisa merencanakan hidup mereka dengan mudah. Mereka bisa membuat rencana masa depan mereka terkait hunian ideal, kendaraan idaman, rencana pendidikan, hingga investasi masa depan.

Jadi? Masihkah kalian terus menyimpan uang kalian di tempat-tempat tertentu di rumah kalian, yang pastinya sebetulnya jauh lebih tak aman? Kenapa kalian tak mencoba menyimpan uang kalian di BCA? Selain memberikan kemudahan transaksi, solusi perbankan, kebebasan finansial, hingga rencana masa depan untuk nasabahnya, BCA sungguh dapat memberikan jaminan keamanan untuk nasabahnya. Jadi tunggu apalagi? Segera simpan uang kalian di Bank Central Asia.




 
* Postingan ini diikutsertakan dalam kontes “Berbagi Cerita bersama BCA”






Comments

  1. memang lebih mudah ya sekarang. good luck ya kontesnya. pingin ikutan ah, aku intip dulu syarat2nya di TKP :)

    ReplyDelete
  2. ya aku juga nasabah tetap bca sejak masih kuliah malah.

    ReplyDelete
  3. bruakaka, enggak ngebayangin juga kalau miliarder seperti bill gates nyimpen uangnya dibawah bantal. huwakakaka
    cieh cieh kalau bca ane belum pernah nyoba sih.
    penting semoga menang dikau bang :P

    ReplyDelete
  4. Waw, sukses kawan kontesnya... Kalo gue masih mikir2 ide postingan berkaitan dengan kontes ini... :D

    ReplyDelete
  5. sayangnya, blom ada kantor cabang ditempat saya kerja :)

    ReplyDelete
  6. industri OL indonesia blm maju, blm ada yg bisa disebut paypalnya indonesia

    ReplyDelete
  7. dimana-mana memang ada jaringan Bank BCA...salam sukses ya kontesnya :)

    ReplyDelete
  8. bca mmg oke dech mas,,sedari dulu sy juga pakai,,apalagi tdk ada ketentuan saldo minimal waktu penarikan di atm,,kalau bank2 lain terkadang harus menyisakan saldo minimal bahkan ada yg minimal 100rb,,

    ReplyDelete
  9. Iya, tapi yg gw rasain BCA gak cocok buat mahasiswa, he.. Semoga menang yaw.. :)

    ReplyDelete
  10. Baru saja FLAZZ BCA menjelma menjadi kartu presensi ditempat saya kuliah, entah bagaimana caranya. :D

    ReplyDelete
  11. semoga menang mas....
    soalnya aku ga ikutan...
    aq bukan nasabah BCA....
    :)

    ReplyDelete
  12. MANTAP, please kunjungan baliknya! -Rudyanto Lay

    ReplyDelete
  13. semoga sama - sama menang :D

    (kunjungi blog saya juga)

    ReplyDelete

Post a Comment

Pembaca yang baik adalah yang sudi mau meninggalkan komentar. ^_^
Nice reader is the one who will leave lot of words in the comment box. ^_^

PLACE YOUR AD HERE

PLACE YOUR AD HERE
~ pasang iklan hanya Rp 100.000 per banner per 30 hari ~