10 Senjata & Kendaraan dalam FREE FIRE di Real Life

















Franchi SPAS-12 ini bisa dibilang anak dari shotgun. Turunannya dari shotgun. Ini sebuah combat shotgun yang diproduksi oleh perusahaan senjata Italia, Franchi. Diproduksi sejak tahun 1979 hingga 2000. SPAS-12, yang sering dipakai oleh para gamer kelas wahid ini memang salah satu senjata paling mematikan di dunia. Kelebihan-kelebihannya itu seperti bisa dual mode, penggunaannya bisa semi otomatis, dan pump-action (yang bisa digunakan untuk menembak obyek yang berada di radius lumayan jauh). Jenis senjata ini tak sembarang bisa didapatkan. Senjata ini sering digunakan oleh pasukan khusus di beberapa negara seperti Panama.








FAMAS merupakan akronim dari "Fusil d'Assaut de la Manufacture d'Armes de Saint-Étienne". Atau dalam bahasa Inggris, "Assault Rifle from the Saint-Étienne Weapon Factory". Itu semacam senapan serbu berkonfigurasi bullpup yang didesain dan diproduksi oleh sebuah perusahaan bernama MAS yang berlokasi di Saint-Étienne, yang mana MAS ini merupakan bagian dari Nexter Group. Oleh pasukan Perancis, senjata ini dikenal sebagai "the bugle", yang biasanya dipasangkan atau digunakan sebagai senjata cadangan untuk HK416F. Senjata ini dikenal memiliki tingkat akurasi tinggi, yang jarak tembaknya ialah 1200 rounds per minute.






FN SCAR (Fabrique Nationale Special Operations Forces Combat Assault Rifle") merupakan jenis senapan serbu yang menggunakan gas piston, yang mana menggunakan sistem self-loading rifle dan bolt berputar. Sistem pergerakan dalam FN SCAR yang agak ekstrem (yang salah satunya seperti perubahan barrel) ini membuatnya menjadi salah satu senjata yang paling disegani. Senapan serbu (rifle) ini dikembangkan oleh FN Herstal (FNH) for the United States Special Operations Command (SOCOM), demi kepentingan sebuah kompetisi rifle. SCAR ini memang sejenis rifle juga, yang kemudian terbagi lagi menjadi dua bagian. Ada dua jenis SCAR. Pertama, SCAR-L (L-nya itu light), yang menggunakan peluru 5.56×45mm. Jenis kedua ialah SCAR-H (H-nya ialah heavy), yang menggunakan peluru 7.62×51mm. Kedua jenis tersebut tersedia dalam beberapa ukuran seperti close quarters combat (CQC), standard (STD), dan long barrel (LB).






MP5 (dalam bahasa Jerman: Maschinenpistole 5) merupakan sejenis machine gun. Submachine gun, tepatnya--yang menggunakan peluru berukuran 9mm. Submachine gun ini dikembangkan dan diproduksi oleh Heckler & Koch GmbH (H&K) yang merupakan bagian dari Oberndorf am Neckar. MP5 ini ada seratus jenis.






OC-14-4A (ОЦ-14-4А) adalah senapan serbu bullpup Rusia full otomatis menggunakan peluru 9 x 39 mm subsonic (berperedam suara). Dikembangkan pada awal dekade 1990an oleh CKIB SOO (Central Design Bureau of Sporting and Hunting Weapons) di Tula, Rusia kemudian diproduksi oleh Tula Arms Plant. Senapan ini dikenal juga dengan nama OC-14 "Groza" (Гроза thunderstorm), OTs-14 "Groza" dan "Groza-4". OC-14-4A memiliki satu turunan yaitu TKB-0239 (ТКБ-0239) yang dikenal juga dengan nama "Groza-1". TKB-0239 ini menggunakan peluru kaliber 7,62 x 39 mm. Rifle yang dirancang oleh V. N. Telesh dan U. V. Lebedev ini memang sangat mematikan, semematikan petir (sesuai dengan arti groza sendiri).







Kendaraan ini namanya amphibi quadski, yang bisa beroperasi di darat dan air. Kendaraan ini sering digunakan oleh para pengawas pantai di Amerika Serikat. Penciptanya itu Alan Gibbs. Sisanya, tonton sendiri di vlog temanku ini!







Mungkin tak banyak gamer yang tahu, kendaraan tersebut bernama tuk-tuk, yang banyak ada di Thailand. Aku bisa tahu, well, karena post beberapa bloger juga seperti Yoga Gaphe dan Mila Said. Lalu, barusan searching juga, nama Inggris-nya itu rickshaw. Bemo dan bajaj di Indonesia ternyata juga bisa dibilang tuk-tuk. Karena, walau berbeda bentuk dengan yang ada di Thailand, Afrika Selatan, dan beberapa negara, namanya juga sama-sama kendaraan roda tiga; yang mungkin untuk semua kendaraan roda tiga, itu disebutnya rickshaw (atau tuk-tuk)Semacam kesepakatan universal yang tidak resmi kali, yah?








Dalam game-nya, ini disebutnya vest. Dalam bahasa Indonesia-nya, rompi. Pakaian yang populer pemakaiannya ini pada abad pertengahan ini, jika dilihat dari penggunaannya, well, aku bisa bilang, ini rompi antipeluru. Para pembuat game-nya pasti tidak sembarangan memasukan aksesori semacam ini untuk digunakan oleh tiap user dalam survival game tersebut. 







Kendaraan ini namanya monster truck, yang mulai populer karena sebuah film yang keluar di tahun 2016. Kendaraan ini sendiri sudah lama dikenal di Amerika Serikat dalam sebuah pertunjukan rodeo. Awalnya kendaraan ini bermula dari sebuah traktor. 








Senjata ini bernama karabiner 98 kurz. Atau, lebih dikenal sebagai  Kar98k atau K98k. Kar98k imi merupakan rifle dengan peluru bolt-action dengan ukuran 92×57mm. Senjata ini kali pertana muncul pada saat Perang Dunia II. Kar98k ini merupakan salah satu senjata utama pasukan Jerman. Konon, rata-rata tentara Jerman saat itu menggunakan rifle yang dikenal cukup mematikan untuk membunuh tersebut.







Comments

PLACE YOUR AD HERE

PLACE YOUR AD HERE
~ pasang iklan hanya Rp 100.000 per banner per 30 hari ~