"Amoreureka" yang Sudah Mengubah Cara Berpikir dan Gaya Menulis Aku








Salah satu isi dari "Amoreureka".









Novel "Amoreureka" ini sungguh novel yang sangat mengandung makna untuk aku secara pribadi. Sebab, karena novel inilah, aku jadi memaksakan diriku untuk lebih menyelami pikiran seseorang. Memaksakan aku juga untuk lebih masuk ke dalam hidup seseorang tanpa ada niat mengusik zona privasinya. 

Novel ini sendiri kali pertama dibuat sejak Desember 2014. Ide awalnya terbentuk di bulan dan tahun tersebut. Yang dua bulan kemudian, aku mulai menuliskannya di laptop. Itu kali pertama juga, aku menulis novel sembari riset, yang salah satunya itu bertanya-tanya ke beberapa narasumber. Alhasil, aku jadi tahu kepribadian beberapa temanku. 

Anyway, inilah beberapa tulisanku di IMMANUEL'S NOTES yang hasil dari menggarap "Amoreureka". CHECK IT OUT!


2. Gina dan Pixie Bicara soal Seks
3. Bijaksanalah dalam Menghadapi Tren
4. Tidak Harus Mengalami Sendiri
5. Tak Ada yang Istimewa dari Mereka


Sebetulnya masih banyak, sih. Itu hanya beberapa saja yang kutunjukan. Makanya, jika kalian sadar, itulah penyebab gaya tulisanku berubah sejak tahun 2015. Salah satunya karena "Amoreureka" tersebut. 

Yang mau beli, harganya sekitar Rp 50.000. Silahkan pesan ke Raditeens Publisher lewat 085230668786 atau raditeenspublisher@gmail.com yak!

Tambahan pula, just for your information, aku bisa mengenal lebih dalam tentang Dias, itu juga karena "Amoreureka" ini. Ada sumbang saran dari Dias juga, "Amoreureka" ini. Sehingga, bisa dibilang pula, "Amoreureka" ini 85% bersumber dari kisah nyata.







Comments

PLACE YOUR AD HERE

PLACE YOUR AD HERE
~ pasang iklan hanya Rp 100.000 per banner per 30 hari ~